News, Uang

Solid Gold | Rupiah Makin Perkasa

Solid Gold – Rupiah Makin Perkasa di Awal Pekan

Solid Gold Lampung – Berdasarkan data Bloomberg, nilai tukar rupiah di pasar spot dibuka menguat 33 poin atau 0,24 % di level Rp. 14.005 per dollar Amerika Serikat pada pukul 08.18 WIB dari level penutupan perdagangan sebelumnya.

Nilai tukar rupiah menunjukkan keperkasaannya di hadapan dollar Amerika Serikat ( AS ) pada perdagangan awal pekan ini, Senin ( 9/12/2019 ), sekaligus menuju penguatan hari kelima berturut-turut.

Pada perdagangan Jumat ( 6/12 ) rupiah ditutup di level Rp. 14.038 per dollar Amerika Serikat dengan apresiasi sebesar 30 poin atau 0,21 %, penguatan hari perdagangan keempat berturut-turut.

Penguatan rupiah pagi ini juga merupakan yang terkuat di Asia, disusul oleh won Korea Selatan yang menguat 0,08 % terhadap dollar Amerika Serikat pada pukul 08.43 WIB.
Sementara itu, indeks dollar Amerika Serikat yang melacak pergerakan greenback terhadap sejumlah mata uang utama terpantau terkoreksi 0,009 poin atau 0,01 % ke level 97,691 pada pukul 08.34 WIB.

Indeks dollar Amerika Serikat sebelumnya dibuka menguat tipis 0,002 poin ke level 97,702, setelah pada akhir perdagangan Jumat ( 6/12 ) ditutup menguat 0,29 poin atau 0,3 % ke level 97,700.

Pergerakan dollar Amerika Serikat tertahan oleh kekhawatiran tentang eskalasi dalam perang dagang Amerika Serikat – China, meskipun mendapat dorongan dari data tenaga kerja Amerika Serikat yang positif.

Data non – farm payroll Amerika Serikat meningkat 266.000 pekerjaan bulan lalu, kenaikan terbesar dalam 10 bulan terakhir. Sementara itu, tingkat pengangguran kembali turun ke level 3,5 %, level terendah dalam hampir setengah abad.

Data tersebut menunjukkan perang dagang yang telah berlangsung selama lebih dari 17 bulan antara pemerintahan Trump dengan China, yang telah menjerumuskan manufaktur ke dalam resesi, belum meluas ke ekonomi Amerika Serikat.

Namun, para investor khawatir hal tersebut dapat berubah jika ketegangan perdagangan meningkat lebih lanjut, terutama jika Trump meneruskan rencana tarif pada beberapa produk bernilai US$ 156 miliar dari China mulai 15 Desember.
Solid Gold

Sumber : market.bisnis

Baca Juga :

PT Solid Gold Berjangka

Legalitas PT Solid Gold Berjangka

Sertifikat PT Solid Gold Berjangka

Visi Dan Misi PT Solid Gold Berjangka

Profil Perusahaan PT Solid Gold Berjangka

Info Dan Kegiatan PT Solid Gold Berjangka

Fasilitas Layanan PT Solid Gold Berjangka

Alasan Anda Memilih Kami PT Solid Gold Berjangka

Penghargaan Dan Pengakuan PT Solid Gold Berjangka

Keunggulan Dan Karakteristik Produk PT Solid Gold Berjangka

Leave a comment